Sebuah proyek konstruksi akan berjalan dengan baik jika didukung oleh seorang administrasi dan keuangan proyek dengan berbagai macam tugasnya. Peran administrasi proyek dimulai dari masa persiapan pelaksanaan pembangunan sampai dengan pemeliharaan dan penutupan kontrak kerja. Tugas administrasi dan keuangan proyek bangunan adalah sebagai berikut.
administrasi proyek
Tugas administrasi dan keuangan proyek bangunan
- Melakukan seleksi atau perekrutan pekerja diproyek untuk pegawai bulanan sampai dengan pekerja harian dengan spesialisai keahlian masing-masing sesuai posisi organisasi proyek yang dibutuhkan.
- Pembuatan laporan keuangan atau laporan kas bank proyek, laporan pergudangan, laporan bobot prestasi proyek, daftar hutang dan lain-lain.
- Membuat dan melakukan verifikasi bukti-bukti pekerjaan yang akan dibayar oleh owner sebagai pemilik proyek.
- Melayani tamu – tamu intern perusahaan maupun ekstern dan melakukan tugas umum.
- Mengisi data-data kepegawaian, pelaksanaan, asuransi tenaga kerja, menyimpan data-data kepegawaian karyawan dan pembayaran gaji serta tunjangan karyawan.
- Membuat laporan akutansi proyek dan menyelesaikan perpajakan serta retribusi.
- Mengurus tagihan kepada pemilik proyek atau jika kontraktor nasional dengan banyak proyek maka bertugas juga membuat laporan ke kantor pusat serta menyiapkan dokumen untuk permintaan dana ke bagian keuangan pusat.
- Membantu project manager terutama dalam hal keuangan dan sumber daya manusia sehingga kegiatan pelaksanaan proyek dapat berjalan dengan baik.
- Membuat laporan ke pemerintah daerah setempat, lurah atau kepolisian mengenai keberadaan proyek dan karyawan dalam pelaksanaan pekerjaan pembangunan.
- Mencatat aktiva proyek meliputi inventaris, kendaraan dinas, alat-alat proyek dan sejenisnya.
- Menerima dan memproses tagihan dari sub kontraktor jika proyek yang dikerjakan berskala besar sehingga melakukan pemborongan kembali kepada kontraktor spesialis sesuai dengan item pekerjaan yang dikerjakan.
- Memelihara bukti-bukti kerja sub bagian administrasi proyek serta data-data proyek.
Dengan adanya bagian administrasi dan keuangan proyek yang bertugas dengan baik diharapkan kegiatan pelaksanaan pembangunan dapat berjalan dengan lancar khususnya dalam hal yang berkaitan dengan tugas-tugas bagian administrasi proyek. Pada proyek berskala besar dapat terdiri dari seorang manager administrasi yang dibantu oleh beberapa staf administrasi sehingga memudahkan dalam pembagian tanggung jawab tugas ke masing-masing bagian.
mks imfonya ya ,smg bermanfaat bagi saya
makasih ya atas infonya,,,,
klo bisa skalian sisipkan contoh2 dokumen untuk lebih mudah dalam pembukuan/rekapan akhir bulan
Amin
Jadi, kalau mencatat stock yang ada di gudang juga administrasi? Misalnya laporan berapa pemakaian material perhari, berapa sisa stock material perhari. Itu gimana min?
Mohon infonya.
administrasi logistic mba
administrasi juga kan ada bagian2nya
thanxs info nya jd bermanfaat bwt saya di lapangan. tapi kalo blh tolong di bwt contoh laporan barang masuk dan keluar serta contoh pembukuan bulanan nya…
thanxs
Artikelnya sangat bermanfaat buat saya yang sedang bekerja di kantoran khususnya kontraktor ,Basic saya bukan administrasi,tapi saya mau belajar , salah satunya browsing tahap” pengerjaan seorang admin.Saya sampaikan terimakasih
terima kasih infonya…mudah mudahn bermanfaat
Makasih
Ini sangat membantu
Makasih y
thank ats informaainya dalam mengenai asminitraaidan keuanga
terima kasih ats info nya ok bgt lah
Informasi yg akurat dapat menambah ilmu penhetahuan dlm bidang admin
q admin project baru nih..q masih bingung gmana cara nya untuk membuat laporan atau PO opnam,pety cash dll sbgai nya.tolong di bantu ea min
Tq infonya kbtulan aq baru masuk di bagian administrasi
Makasih Atas Informasinya ..
iya berikan contohnya .. ku admin project baru nih … ga tau opname dan lainnya bagaimana tolong di bantu yah
Bri contohnya dong….coz mw blajar ni….aq nanganin proyek kecil d bagunan..tp masalah adminya..amburadul..tanks
Saya basic administrasi proyek pengalaman 6 tahun… poin yang ini saya masih bingung… “Melayani tamu – tamu intern perusahaan maupun ekstern dan melakukan tugas umum”…? maksudnya dalam ruang lingkup apa yah…?
cukup membantu kita yg akan mencoba d dunia admin proyek .
Kalau bagian staf jika proyek yg dibangun sudah beres maka pegawai akan dikeluarkan tidak? Misalnya prosek yg lagi berdiri dibangun sudah selesai pegawai bagian staf dikeluarkan tidak
jika ada proyek lagi maka bisa dipindah tugaskan, jika tidak ada proyek maka untuk pegawai tetap ada yang dirumahkan tapi tetap mendapatkan gaji, sedangkan pegawai kontrak ada yang diberhentikan dengan pesangon.
Terimakasih atas tulisan blognya saya jadi tau tugas² nya