Hati hati bisa kaya atau miskin mendadak dengan jual beli saham mata uang kripto atau forex trading yang nilainya terkadang berubah signifikan dalam waktu cepat.
Jika membeli saat harga murah ternyata pergerakan selanjutnya makit merosot tajam lalu memutuskan, dan takut harganya akan lebih turun lagi sehingga memutuskan untuk menjualnya saat itu juga maka disitulah kehilangan aset yang berpotensi miskin mendadak terjadi.
Sebaliknya ketika membeli saat harga murah lalu tiba-tiba harga naik tajam dalam waktu cepat lalu memutuskan untuk menjual karena khawatir harga akan turun kembali. Maka disitulah potensi penambahan aset dalam jumlah besar atau kaya mendadak terjadi.
contoh grafik trading
Jadi pastikan paham betul ilmu dan triknya sebelum memutuskan untuk memulai trading. Dan yang tidak kalah penting yaitu pengelolaan emosi alias psikologi trading.
Kita tentu berharap agar bisa menjadi kaya sehingga bisa digunakan sebagai bekal agar semakin banyak beribadah. Prinsipnya yaitu orang yang kuat itu lebih baik, termasuk dalam hal ekonomi. Oleh karena itu dalam trading harus hati – hati agar tidak jatuh miskin.
Setidaknya hal-hal ini perlu diperhatikan agar tidak miskin mendadak akibat trading.
- Pelajari ilmu trading, ada yang namanya grafik candlestick. Disitu bisa terlihat kalau harganya akan naik atau turun itu kodenya seperti apa.
- Latih emosi diri, bagaimana mengatasi rasa takut rugi, atau angan-angan untung yang terlalu tinggi agar hal itu tidak menyebabkan rugi.
- Jangan serakah, kalau harganya sudah naik tapi pingin dapat yang lebih besar lagi, namun yang terjadi justru harga menurun dari nilai beli maka potensinya rugi.
- Tepat waktu dalam mengambil keputusan. Kalau sudah yakin pas harganya murah dan kedepanya akan naik maka jangan menunda untuk memutuskan beli. sebaliknya kalau sudah waktunya pas untuk menjual sehingga untung maka segera lakukan penjualan.
- Disiplin dalam melaksanakan strategi trading.
- Banyak baca berita yang berkaitan dengan trading, misalnya berita tentang kemajuan atau kemunduran perusahaan yang sahamnya sedang akan kita beli.
- Baca berita tentang orang-orang yang sudah sukses trading, selami pola pikir mereka dan bagaimana rahasia tradingnya agar kecipratan berhasil.
Memang selalu ada resiko rugi dalam setiap usaha yang berpotensi untung, para petani juga bisa gagal panen disaat sudah bersusah paya menanam. Begitu juga dengan saham perusahaan kontruksi bangunan bisa naik turun dengan cepat ketika sedang banyak proyek atau sepi.
Kita bisa meminimalisir resiko tersebut dengan banyak berdoa kepada tuhan yang maha kuasa disertai usaha cerdas dan keras sehingga kesuksesan berdatangan.